Harga Emas Sedikit Berubah Jelang FOMC

Harga emas sedikit berubah dan diperdagangkan dalam kisaran kecil karena pedagang lebih memilih untuk menunggu hasil keputusan suku bunga The Fed yang akan di rilis malam nanti. The Fed sendiri diharapkan akan melakukan pemangkasan sebesar 25 bps atau 50 bps pada pertemuan nanti.
Emas mengalami kenaikan hampir seperempat tahun ini karena The Fed semakin dekat untuk beralih ke pelonggaran moneter. Pembelian oleh bank sentral dan permintaan yang kuat terhadap aset safe haven akibat konflik di Timur Tengah dan Ukraina telah membantu kenaikan tersebut, sementara minat dari investor ritel juga meningkat.
Saat ini emas diperdagangkan di $2569.
Rekomendasi:
- Buy bila harga minimal bergerak di level $2574
- Sell bila harga minimal dikisaran level $2564
Level Resistance 2: 2586
Level Resistance 1: 2577
Level Support 1: 2562
Level Support 2: 2556
DISCLAIMER
Note: Tulisan ini hanya analisa bukan sebagai acuan pasti. Tetap perhatikan perkembangan aspek fundamental dan teknikal dalam bertransaksi sebelum melakukan keputusan investasi.
Sumber: @Newsmaker23