• Fri, Jan 16, 2026|
  • JKT --:--
  • TKY --:--
  • HK --:--
  • NY --:--

Indonesia News Portal for Traders | Financial & Business Updates

15 January 2026 15:45  |

Data UK “Lebih Panas”, Pound Terangkat

Pound sterling bergerak menguat tipis pada Kamis (15/1), setelah Inggris merilis data aktivitas ekonomi yang lebih solid dari perkiraan.

Kantor Statistik Nasional (ONS) melaporkan PDB bulanan November naik 0,3%, melampaui estimasi pasar 0,1%. Angka ini juga menandai pemulihan setelah ekonomi sempat terkontraksi 0,1% pada September dan Oktober, usai stagnan di Agustus.

Data yang lebih kuat ini cenderung mengurangi ekspektasi pelonggaran agresif dari Bank of England (BoE). Meski BoE dalam pertemuan Desember menegaskan arah kebijakan masih menuju penurunan suku bunga secara bertahap, data pertumbuhan yang membaik membuat ruang “dovish” jadi lebih sempit.

Sinyal serupa datang dari pejabat BoE, Alan Taylor, yang pada Rabu menyebut kebijakan moneter bisa kembali ke level netral lebih cepat, dengan inflasi yang berada di sekitar target diproyeksikan mulai stabil dari pertengahan 2026.

Tak hanya PDB, sektor manufaktur juga memberi dorongan. Produksi manufaktur bulanan melesat 2,1%—jauh di atas perkiraan 0,5% dan naik dari Oktober. Sementara produksi industri naik 1,1%, melampaui estimasi 0,1% meski sedikit lebih lambat dibanding capaian bulan sebelumnya. Secara tahunan, baik produksi manufaktur maupun industri tercatat naik lebih kuat dari dugaan pasar. (Arl)

Sumber : Newsmaker.id

Related News

GBP/USD

GBP/USD Melanjutkan Kenaikannya Seiring Pemulihan Pound

GBP/USD melanjutkan kenaikan hari kedua berturut-turutnya, mengawali minggu perdagangan baru dengan kenaikan tujuh persepuluh...

7 January 2025 07:12
GBP/USD

GBP/USD Melanjutkan Penurunan Karena Perdagangan Safe Haven ...

GBP/USD merosot lagi pada hari Senin , memperpanjang Cable ke hari perdagangan kedua berturut-turut yang mengalami penurunan ...

8 April 2025 07:20
GBP/USD

GBP/USD Temui Dukungan Kunci di 1.35 Meski Perdagangan Akhir...

Pasangan mata uang GBP/USD menemukan dukungan teknis pada level 1.3500 pada hari Senin, meskipun volume perdagangan menjelang...

30 December 2025 07:38
GBP/USD

GBP/USD Tertahan Jelang Data NFP AS

Pasangan GBP/USD bergerak datar dan bertahan di area 1,3435 pada sesi Asia Jumat, masih dekat level terendah mingguan. Setela...

9 January 2026 08:26
BIAS23.com NM23 Ai