Sterling Menguat Pasca Peluang Cut Rate BoE Menyusut Usai Voting Ketat
Pound Sterling (GBP) mempertahankan penguatannya dari hari Kamis (8/8) selama sesi perdagangan Eropa pada hari Jumat, setelah para pelaku pasar mengurangi ekspektasi pemangkasan suku bunga oleh Bank of England (BoE). Hal ini terjadi menyusul pengumuman kebijakan moneter pada Kamis, di mana BoE memangkas suku bunga — namun melalui proses voting yang sangat ketat.
Data dari pasar uang menunjukkan bahwa pelaku pasar kini memperkirakan hanya akan ada penurunan suku bunga sebesar 17 basis poin (bps) untuk sisa tahun ini. Ini mengindikasikan bahwa BoE kemungkinan akan mempertahankan suku bunga di level saat ini hingga tahun 2026.
Pada Kamis, BoE memangkas suku bunga acuannya sebesar 25 bps menjadi 4%, sesuai ekspektasi. Namun, keputusan itu diambil dengan mayoritas yang sangat tipis, hal yang tidak diperkirakan oleh pasar. Dari sembilan anggota Komite Kebijakan Moneter (MPC), hanya lima yang mendukung pemangkasan — lebih sedikit dari tujuh yang diperkirakan oleh para ekonom.
Lebih jauh, pemungutan suara awal menunjukkan hasil yang belum pernah terjadi sebelumnya: 4-4-1 — empat anggota memilih menahan suku bunga, empat mendukung pemangkasan 25 bps, dan satu anggota bahkan menginginkan pemangkasan sebesar 50 bps. Akhirnya dibutuhkan voting kedua untuk mencapai mayoritas 5-4, yang menetapkan pemangkasan suku bunga sebesar 25 bps.
Sumber: FXStreet