• Fri, Jan 16, 2026|
  • JKT --:--
  • TKY --:--
  • HK --:--
  • NY --:--

Indonesia News Portal for Traders | Financial & Business Updates

5 December 2025 07:24  |

Hassett Sindir The Fed: “Minggu Depan Harus Turun Bunga”

Kevin Hassett, Direktur Dewan Ekonomi Nasional AS, mengatakan bahwa Federal Reserve seharusnya memangkas suku bunga pada pertemuan minggu depan. Dalam wawancara dengan Fox News, ia menyebut penurunan 25 basis poin sebagai skenario yang paling mungkin, melihat dari pernyataan terbaru para gubernur dan presiden regional The Fed. Menurutnya, para pejabat The Fed sekarang terlihat lebih condong ke arah pemangkasan suku bunga.

Pernyataan Hassett ini muncul di tengah ramainya spekulasi soal siapa calon Ketua The Fed berikutnya. Presiden Donald Trump sebelumnya mengisyaratkan bahwa ia akan mengumumkan pilihannya untuk ketua The Fed pada awal 2026 dan menyebut sudah mengantongi nama finalis. Dalam beberapa hari terakhir, Trump juga sering memuji Hassett, sehingga banyak yang menduga ia bisa saja menjadi kandidat kuat pengganti Jerome Powell.

Saat ditanya berapa banyak pemangkasan suku bunga yang mungkin dilakukan jika dirinya nanti memimpin The Fed, Hassett memilih tidak menyebut angka pasti. Ia menegaskan bahwa tugas ketua The Fed adalah responsif terhadap data dan mempertimbangkan dengan hati-hati bagaimana setiap perubahan suku bunga akan memengaruhi inflasi dan lapangan kerja. Dengan kata lain, arah kebijakan nantinya tetap akan bergantung pada kondisi ekonomi, bukan sekadar janji di awal. (az)

 

Sumber: Newsmaker.id

Related News

FISCAL & MONETARY

Australia Pangkas Suku Bunga Tunai ke Level Terendah 2 Tahun...

Bank Sentral Australia (RBA) memangkas suku bunga tunai sebesar 25bps menjadi 3,85% pada pertemuan bulan Mei, pemangkasan suk...

20 May 2025 12:13
FISCAL & MONETARY

Bank of Japan Main Aman, Pengurangan JGB Bakal Dipangkas?

Bank of Japan (BoJ) diperkirakan akan mempertahankan suku bunga jangka pendek tidak disesuaikan pada 0,5% setelah tinjauan ke...

17 June 2025 08:18
FISCAL & MONETARY

Kepala BOJ Berjanji Untuk Meneliti Dampak Tarif AS Dalam Men...

Gubernur Bank of Japan Kazuo Ueda mengatakan pada hari Rabu (9/4) bahwa bank sentral akan menganalisis dengan cermat bagaiman...

9 April 2025 08:28
FISCAL & MONETARY

BOJ Pertahankan Suku Bunga, Pangkas Prospek Pertumbuhan PDB

Bank of Japan (BOJ) mempertahankan suku bunga jangka pendek utamanya tidak berubah pada 0,5% selama pertemuannya di bulan Mei...

1 May 2025 10:46
BIAS23.com NM23 Ai